Firmware selalu up-to-date

Tuesday 26 May 2009 at 8:23 pm
Berikut merupakan cara untuk mengupdate firmware pada Sony Ericsson ...

Sebenarnya untuk mengupdate firmware , pihak Sony Ericsson sudah memberikan software yg memudahkan kita untuk mengupdate firmware nya, mungkin beberapa orang sudah tahu software ini.
Jadi, tutorial ini berguna bagi yang belum tahu :)

Yang di perlukan yaitu :
1. 1 buah ponsel Sony Ericsson [type apapun]
2. 1 buah kabel DCU-60/65/kabel USB dari hape ke komputer
3. Application Update Service [download]
4. Application My Phone Explorer [download]
5. Keberanian, nyali, dan ketelitian :)

Up-date ini juga bisa di katakan sebagai reflash, namun jika terdapat update di Sony Ericsson , hape akan otomatis mendapatkan firmware terbaru.
step 1. Download Application yang di Perlukan

berikut System Requirements untuk software Update Service :

1. Koneksi internet (sebaiknya broadband)
2. Kabel USB
3. Untuk memperbarui kartu PC, Anda perlu slot kartu PC.
4. Intel® Pentium® 4, 2.0 GHz atau yang lebih tinggi, AMD Athlon
5. Harddisk free space ±500 MB.
6. 512 MB RAM
7. Tersedia 1 port USB 2.0
8. Windows XP™ (Home atau Professional) dengan SP2 atau yang lebih baru / Microsoft® Windows Vista™ (32/64 bit).

jika persyaratan tersebut sudah terpenuhi, silahkan mendownload software tersebut.

step2. Back up File² dan Contact/Phone Book

Setelah download, Install kedua Software tersebut, lalu open software My Phone Explorer..
lakukan lah sinkronasi dengan software tersebut agar seluruh file2x penting di hape akan di pindahkan ke PC.

jika sudah , open software Update Service, dan anda tinggal mengikuti instruksinya...
lalu lakukan sinkronasi lagi dengan My Phone Explorer agar file² yang sudah di backup ke PC bisa di masukan ke hape lagi.

mudah kan ?
tapi beberapa orang lebih memilih untuk update / flash secara manual...

Powered by Blogger | Entries (RSS) | Comments (RSS) | Designed by MB Web Design | XML Coded By Cahayabiru.com | Distributed by Blogger Blog Templates |